Wednesday, January 23, 2019

Surat untuk Januari

Ada banyak waktu yang ingin ku habiskan denganmu
Ada banyak kisah yang ingin ku bagi padamu
Ada banyak tempat yang ingin ku kunjungi bersamamu
Ada banyak ingin yang tak sempat kuucap
Aku ingin mengajakmu menjelajahi duniaku
Berpetualang menjelajahi tempat di benakku
Mengapa harus aku yang selalu?
Aku juga ingin diperhatikan,
Aku juga ingin dirindukan,
Aku juga ingin dibutuhkan,
Aku ingin dicintai
Apakah rasamu hanya sementara?
Apa aku hnaya pelarian saja?
Seringnya ku bertanya pada diri sendiri
Mengapa kau menghilang lagi?
Mengapa kau tak ada kabar lagi?
Apa yang sedang kau lakukan?
Apa yang sedang kau pikirkan?
Mengapa kau selalu ada untuk mereka?
Mengapa kau tidak selalu ada saat aku butuh?
Mungkin benar aku tak ada artinya
Kadang aku ingin tahu segala tanya yang tak ada jawabnya,
Tapi jika ternyata alasannya menyakitiku, sudahlah aku tak ingin tahu
Jika alasannya ternyata membebanimu, sudahlah biar saja kau tak usah beritahuku
Yang harus kau tahu, ini menyakitkan bagiku
Tapi rasaku selalu sama, entah mengapa aku percaya kau akan datang lagi.



1 comment:


  1. bosan tidak ada yang mau di kerjakan, mau di rumah saja suntuk,
    mau keluar tidak tahu mesti kemana, dari pada bingung
    mari bergabung dengan kami di ionqq^^com, permainan yang menarik dan menguras emosi
    ayo ditunggu apa lagi.. segera bergabung ya dengan kami...

    ReplyDelete